lasagna atau lasagnae adalah makanan tradisional italia berupa pasta yang dipanggang di oven. Makanan ini selain berisi daging dapat juga diisi sayur-sayuran, ayam, ikan laut, dan lainnya.
Bahan-bahan
:
1/2 pond mie lasagna
6 sdm. mentega
6 sdm. tepung terigu
2 cangkir susu
2 cangkir krim
1 sdt. garam
3 1/2 cangkir saus bolognaise
1/2 cangkir keju parut
Cara membuat :
1. lelehkan mentega, tambahkan terigu , lalu angkat.
2. lalu masukkan susu dan krim.
3. kocok dan masak lagi hingga kental dan mendidih.
4. kecilkan api lalu panaskan lagi selama 2-3 menit.
5. angkat lalu tambahkan garam.
6. sediakan pyrex, olesi dengan mentega.
7. letakkan satu lapisan saus, lalu tutupi dengan lasagna matang.
8. kemudian siram dengan saus putih, saus bolognaise, lasagna dan saus putih lagi.
9. terakhir tutup dengan parutan keju.
10. masak dengan oven pada suhu 350 derajat F selama 30 menit
Tiramisu
Tiramisù adalah kue keju khas Italia dengan taburan bubuk kakao di atasnya. Kue ini merupakan hidangan penutup yang dimakan dengan sendok, sehingga digolongkan ke dalam hidangan "al cucchiaio". Kue ini tidak dibuat dari adonan dan tidak dipanggang.
Bahan yang diperlukan :
- 500 ml double cream
- 250 gram mascarpone cheese
- 100 gram gula pasir
- 4 butir kuning telur
- 1 sendok teh essens vanilla
- 2 pak lady finger (bisa ambil egg drops)
- 50 ml Rhum (kalau mau pakai)
- secukupnya kopi
Cara membuat Tiramisu sederhana :
1. -
Pertama Double cream dimixer sampai agak kental,simpan, kemudian masaklah air
menggunakan panci besar
2. - Ambil
wadah lain lalu kuning telur, gula dan esens vanila diaduk di atas panci yang
airnya telah mendidih tersebut (agar kuning telurnya mateng)
3. -
Masukkan mascarpone cheese ke mangkuk double cream, kemudian mixer lagi hingga
kental, selanjutnya campuran kuning telur dan gula tadi dimasukkan kedalamnya,
aduk aduk lagi sampai rata.
4. -
Buatlah kopi panas, kemudian lady fingers dicelupkan selama 3 detik, lalu susun
dalam loyang
5. -
Tutuplah dengan adonan cream hingga tertutup seluruhnya.
s Spaghetti Carbonara
Spaghetti alla carbonara
atau carbonara adalah masakan Italia yang berupa spaghetti yang dimasak dengan
saus telur, keju dan daging. Carbonara diciptakan dari resep rakyat pedesaan
Italia tengah yang berciri sederhana dan apa adanya.
Pertama-tama anda sediakan terlebih dahulu bahan-bahan
di bawah ini :
·
100gram spagheti
·
150gram daging cincang
·
1 sendok makan tepung terigu
·
1 siung bawang putih, cincang halus
·
1/4 biji bawang bombai, cincang halus
·
25gram keju cheddar, parut
·
500ml air
·
2 sendok makan minyak sayur
·
1/4 sendok teh kaldu sapi bubuk
·
1 btng seledri, cincang halus untuk taburan
·
150ml susu cair
·
1/4 sendok teh garam
·
1/4 sendok teh merica bubuk
·
2 sendok makan margarin, untuk menumis
Cara Membuat Spaghetti Carbonara :
1.
Masukan spaghetti dalam air mendidih, masak hingga
matang. Setelah matang, angkat dan beri minyak sayur kemduian sisihkan.
2.
Masukan margarin dalam wajan, tumis bawang bombai dan
bawang putih hingga harum. Tambahkan daging cincang. Aduk-aduk sampai berubah
warna.
3.
Masukan juga tepung terigu. Aduk-aduk hingga berubah
warna. Matikan api.
4.
Tuangkan susu cair sedikit demi sedikit sambil
diaduk-aduk hingga rata. Nyalakan api.
5.
Tambahkan garam, kaldu sapi bubuk, dan merica bubuk.
6.
Masukkan spaghetti dan keju parut, aduk hingga merata.
7.
Angkat dan sajikan dengan taburan seledri cincang.
Panna Cotta
adalah hidangan manis
atau dessert yang sangat terkenal dari Italia. Hidangan penutup ini artiya‘panna’ adalah
krim, sedangkan ‘cotta’ ialah
masak. Jadi panna
cotta adalah krim yang dimasak. Resep yang
sangat mudah disiapkan tetapi memiliki rasa yang luar biasa.
BAHAN PANNA COTTA :
1400 gram creamer600 ml susu
200 gram gula pasir
1 bungkus agar-agar bubuk
½ sdt esens vanila
BAHAN SAUS STRAWBERRY (CAMPUR DAN DIBLENDER) :
500 gram strawberry 100 gram gula
50 ml jus lemon
CARA MEMBUAT VANILLA PANNA COTTA DENGAN SAUS STROBERI (ITALIA) :
1. Masukkan semua bahan panna cotta (kecuali agar-agar bubuk) ke dalam panci dan didihkan.
2. Masukkan bubuk agar-agar ke dalam air dingin, aduk hingga tercampur rata.
3. Masukkan larutan agar-agar ke dalam rebusan panna cotta, masak dengan api kecil hingga semua larut.
Dinginkan sambil terus diaduk hingga mengental.
4. Tuangkan adonan ke dalam cetakan. Simpan dalam lemari pendingin selama 4 jam.
Siap disajikan dengan saus strawberry di atasnya.